Bapak Suparman (45 tahun), warga desa Mergosono, kecamatan Buayan. sehari-hari bekerja serabutan sudah beberapa tahun ini beliau dan keluarga tinggal dikandang kambing. Didalam kandang kambing tersebut Pak Suparman bersama istri dan anaknya tinggal bersama 4 ekor kambing. Bisa dirasakan betapa tidak nyamannya tinggal bersama 4 ekor kambing.


“Ya begini mas, kami terpaksa tinggal bersama kambing, dikandang kambing. Bau kan ya, tapi bagaimana lagi mas, belum ada biaya buat benerin atap rumah saya yang hampir roboh. Tapi alhamdulillah juga mas karena sudah diperbolehkan tinggal dikandang kambing ini sama yang punya” ungkap Pak Suparman.

Ya, sebenarnya Pak Suparman mempunyai rumah. Namun keadaannya cukup memprihatinkan. Atap sudah lapuk, hampir roboh. Beliau dan keluarganya takut tinggal dirumahnya karena sewaktu-waktu atapnya bisa saja roboh.

Mari bersama, kita bantu keluarga Bapak Suparman agar mendapatkan rumah yang lebih layak. Berapapun donasi Anda, seribu, dua ribu, lima ribu, sepuluh ribu, lima atau seratus ribu akan sangat membantu.

Berikut rincian kebutuhan bangun kembali rumah Pak Suparman :
Usuk 240
Reng 8 ikat
Paku usuk 10kg
Paku reng 7kg
Blandar 18 batang (4 meter)
Genteng 200 pcs
Cat (2 ember)

Donasi dapat disalurkan melalui :
NU Care-Lazisnu Kebumen
Jl. Tentara Pelajar No. 48, Kebumen.
Rekening atas nama lazisnu kebumen
BRI : 0032.0102.0382.53.2
BNI : 06.444.576.24

Menerima donasi dalam bentuk barang

Belum ada Komentar untuk " "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel